Friday, April 3, 2009

Download PCMAV Express for Conficker

Apakah komputer Anda terinfeksi virus Conficker (alias Kido atau Downadup)? Jika ya, apakah Anda telah menggunakan antivirus terkenal, namun Conficker tidak mampu dibersihkan dengan tuntas? Tidak usah sedih apalagi kecewa. Kini PC Media, sebagai market-leader majalah komputer di Indonesia, menghadirkan PCMAV Express for Conficker yang saat ini merupakan *satu-satunya* antivirus khusus Conficker unggulan di dunia yang mampu memberikan solusi tuntas dalam mengatasi virus tersebut. Dan hal ini membuktikan bahwa PCMAV selalu menjadi antivirus kebanggaan Indonesia, sekalipun yang dihadapi adalah virus asing nan-canggih.

PCMAVExpress for Conficker ini hanya dibuat khusus untuk virus jenis conficker yang sekarang ini sedang marak, bahkan saking berbahayanya FBI pun turun untuk melacak aksi kejahatan ini.
Info lebih lengkapnya, kunjungi www.virusindonesia.com

Sekalian curhat, komputer saya juga pernah mengalami terkena virus ini. Waktu itu belum ada PCMAV edisi ini. Yang saya alami dan lihat yang terjadi pada komputer saya adalah:
- Sistem menjadi lambat
- Semua file aplikasi menjadi corrupt dan tidak jalan
- PCMAV waktu itu pun menjadi damage.
- program - program di folder system32 menjadi dianggap virus sehingga di hapus oleh antivirus yang saya gunakan (bitDefender yang pada saat itu belum terupdate)
- Bahkan lucunya lagi, antivirus itu jadi menganggap bahwa dirinya adalah virus, sehingga menghapus dirinya sendiri dan akhirnya tidak jalan. Di install lagi pun tetap sama.
- Bukan hanya di drive C saja, tetapi virus ini pun menyebar ke selurh drive yang ada, dari harddisk sampai flash disk. Sehingga banyak data - data yang menjadi corrupt, padahal sebenarnya tidak.

Saya mencoba menginstall ulang sistem operasi Windows Xp dengan hanya memformat drive C: nya saja. Tetapi karena virus itu sudah terinfeksi di drive D: maka secara otomatis menginfeksi kembali drive C: yang sudah di instal ulang tadi. Saya bingung harus gimana selama beberapa hari untuk menyelamatkan banyak data - data penting saya. Selang beberapa hari, PCMAVExpress for conficker ini pun hadir yang kebetulan saya lihat di acara salah satu stasiun tv ternama di Indonesia. Kemudian saya langsung download dan menggunakan antivirus ini. Dan hasilnya sangat memuaskan, virus ini mampu dibersihkan dan komputer menjadi kembali normal serta aplikasi yang tadinya corrupt, jadi bisa dibuka lagi. Tapi karena ingin lebih pasti, saya pindahkan seluruh data ke harddisk lain dan mem-format ulang semua drive yang ada. He2x..biar lebih bersih Terima kasih PCMAV.

Untuk itu, saya ingin berbagi informasi kepada teman-teman iki77 untuk senantiasa selalu mengupdate antivirusnya dan berbagi PCMAV Express for conficker ini agar komputer teman - teman tidak mengalami hal yang sama dengan komputer saya.:)

Download PCMAVExpress for Conficker
Installer Package


Cari Artikel Lainnya Disini,,


Artikel Terkait:


Like dan Berikan Komentar